My Fav Song

Selasa, 30 Oktober 2012

Sosial Regional "Situasi Konflik Myanmar Diklaim Sudah Dapat Dikendalikan"


Situasi Konflik Myanmar Diklaim Sudah Dapat Dikendalikan

Situasi di kotapraja yang dilanda kerusuhan di Negara Bagian Rakhine, Myanmar barat, pada dasarnya telah dapat dikendalikan dan pengamanan ditingkatkan. Tapi, pembakaran terjadi di beberapa daerah meskipun tak ada korban jiwa.

''Sebanyak 119 rumah dan satu gedung di Kotapraja Thandwe, Pauktaw, Kyaukphyu serta Yanbye musnah dilahap api,'' kata sumber.

Berbagai upaya dilancarkan guna mengembalikan kondisi normal di bawah kendali hukum. Peningkatan kondisi di negara bagian tersebut terwujud melalui kerja sama dengan warga setempat, pemerintah lokal, polisi dan Angkatan Bersenjata.

Kerusuhan baru-baru ini terjadi di sembilan daerah yakni Myaebon, Mrauk U, Kyauk Phyu, Minbya, Yathedaung, Kyauktaw, Pauktaw, Thandwe dan Yanbye. Menurut keterangan paling akhir tentang korban jiwa yang dikeluarkan oleh Kementerian Penerangan, sebanyak 67 orang tewas dan 95 orang lagi cedera dalam kerusuhan baru sektarian yang terjadi di tujuh kotapraja dari 21 sampai 25 Oktober.

Negara Bagian Rakhine telah dinyatakan dalam kondisi darurat sejak 10 Juni. Larangan keluar rumah diberlakukan di enam kotapraja --Maungtaw, Buthidaung, Sittway, Thandwe, Kyaukphyu dan Yanbye.

Sumber : http://www.republika.co.id/berita/internasional/global/12/10/28/mckyjz-situasi-konflik-myanmar-diklaim-sudah-dapat-dikendalikan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar